Latest Post :

Sulit Dibedakan, Kepala Anak Kembar Empat Dinomori

Sulit Dibedakan, Kepala Anak Kembar Empat Dinomori


SHENZHEN -- Kesulitan membedakan anak kembarnya yang berjumlah empat orang, seorang ibu di Cina mencukur rambut keempat anak kembarnya dengan model angka. Cara itu adalah upaya sang ibu agar tidak kebingungan membedakan keempat anak laki-lakinya.


"Anak-anak saya sangat mirip satu sama lain, bahkan saya sebagai ibunya," kata sang ibu, Tan Chaoyun seperti dinukil Mirror, Jumat (7/9).


Tan menyatakan satu-satunya perbedaan keempat anaknya hanyalah bentuk alis. "Saya," kata Tan, "Hanya bisa membedakan mereka dengan memberikan semacam kalung di pergelangan kaki mereka sebelum mereka berusia 18 bulan."


Keempat bocah itu baru berusia enam tahun. Hari ini, Jumat (7/9) mereka baru bersekolah di Kota Shenzhen, Provinsi Guangdong, Cina Selatan. Tan mencukur kepala masing-masing anaknya hingga nyaris plontos dan hanya menyisakan sedikit rambut di kepala mereka. Sisa rambut itu dibentuk menjadi nomor satu hingga empat.


Selain mempermudah orang tua si bocah, cara itu juga akan mempermudah guru dan teman-temannya di sekolah untuk mengenali mereka. Seperti dinukil dari the Daily mail, secara beruntun, nama keempat bocah kembar itu adalah Jiang Yunlong (anak pertama), Jiang Yunxiao (anak kedua), Jiang Yunhan (anak ketiga), dan Jiang Yunlin (anak keempat).


Sebagai saudara kembar, wajah mereka sangat mirip, bahkan sang ayah sulit membedakan. "Sekarang saja ayah mereka kerap keliru saat memanggil," seloroh Tan.


Meski bukan dari kalangan berada, orangtua mereka ingin anak-anaknya mendapatan pendidikan. Keempat saudara kembar itu belajar budaya Cina kuno dan tari latin.


Source:http://www.republika.co.id/berita/senggang/unik/12/09/07/m9z1aq-sulit-dibedakan-kepala-anak-kembar-empat-dinomori
Share this article :
Comments
0 Comments

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. mistik-online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger